TIPS - 7 Tips Memilih Reel Spinning Yang Bagus Untuk Pemula- cara mancing ikan yang benar

TIPS - 7 Tips Memilih Reel Spinning Yang Bagus Untuk Pemula- cara mancing ikan yang benar - Hallo sahabat MANCING IKAN BESAR, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul TIPS - 7 Tips Memilih Reel Spinning Yang Bagus Untuk Pemula- cara mancing ikan yang benar, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Reel, Artikel Tips Dan Trik, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : TIPS - 7 Tips Memilih Reel Spinning Yang Bagus Untuk Pemula- cara mancing ikan yang benar
link : TIPS - 7 Tips Memilih Reel Spinning Yang Bagus Untuk Pemula- cara mancing ikan yang benar

Baca juga


TIPS - 7 Tips Memilih Reel Spinning Yang Bagus Untuk Pemula- cara mancing ikan yang benar

Tips Memilih Reel Spinning Yang Bagus Untuk Pemula - Reel merupakan penggulung senar/kenur dan ini merupakan piranti paling penting saat memancing. Reel berfungsi untuk memudahkan pemancing melempar umpan atau menarik ikan. Jadi saat memilih reel tidak boleh sembarangan. Saat ini ada 2 jenis reel yang populer yaitu Reel Spinning dan Baitcasting.

Salah dalam memilih reel pastinya akan merepotkan kalian saat memancing. Misalnya menggunakan reel size besar untuk memancing di kolam atau sungai. Atau justru sebaliknya memilih reel size kecil untuk memancing dilaut. Tentu akan sangat merepotkan saat fight dengan predator besar dengan reel ukuran kecil.


Lalu apa yang harus diperhatikan saat memilih reel pancing?

Banyak hal yang harus kalian pertimbangkan saat akan membeli dan memilih reel. Mulai dari ukuran, jenis reel, kekuatan reel, kapasitas spool dan lain-lain.

Baiklah langsung saja mimin akan bahas satu persatu untuk kalian.

Tips dan Cara Memilih Reel Pancing Untuk Pemula :

1. Memilih Ukuran / Size Reel Pancing yang Tepat

Saat anda membeli reel hal pertama yang wajib kalian tentukan adalah size/ukuran reel. Pilih reel sesuai spot atau tempat anda akan memancing. Apa itu sungai, kolam, rawa, danau, muara atau laut. Selain itu sesuaikan dengan target ikan yang akan kalian pancing. Untuk ukuran reel sendiri biasanya menggunakan size ukuran 500 - 20000.


Berikut ini penjelasanya :

Catatan !!
1. Size/Ukuran 500-1000 : Cocok digunakan dikolam Harian, Sungai, Rawa dan Danau (Frees Water).
Teknik Memancing : Casting dan Kolam Harian.

2. Size/Ukuran 1000-2500 : Cocok digunakan di Kolam, Sungai, Rawa, Danau, Muara bahkan di Tepian Pantai.
Teknik Memancing : Galatama Lele/Mas, Casting dan Kolam Harian.

3. Size/Ukuran 2500-3000 : lebih Cocok digunakan di Kolam Monsterfish, Koncer mancing Tenggiri, Muara, Tepi Pantai dan sungai
Teknik Memancing : Light Jigging, Buttom fishing (teknik Dasaran), Koncer dan Galatama Patin/Bawal.

4. Size/Ukuran 4000 keatas : Sangat cocok digunakan di Laut (Salt Water).
Teknik Memancing : Dasaran, RockFishing, Surf Fishing, Jigging dan Popping.



2. Ketahui Tipe dan Kekuatan Reel Pancing

Beberapa brand reel pancing seperti Shimano, Ryobi, Golden Fish, Daiwa dan Maguro menuliskan angka-angka type 500, 1000, 2000, 2500, 3000 sampai 20000. Angka tersebut berarti kelas dari reel tersebut.

Angka 500 berarti 500:1000gram, artinya reel dengan type 500 mempunyai drag maksimum sebesar 1000gram (1 kg). Reel ini mampu menggangkat ikan ukuran 1 kg. Begitu pula seterusnya mempunyai perbandingan 1:2.

Drag ialah kemampuan reel menahan tarikan  ikan, jika tarikan ikan lebih besar dan melebihi drag maka spool reel akan berputar berbalik dan kenur/senar akan terulur
keluar. Namun hal ini wajar dan sebaiknya jangan seting Drag sampai mentok atau maksimal karena dapat merusak gear pada Reel.

Namun tidak semua reel demikian. Meskipun ukurannya kecil misalnya 500 namun terkadang reel tersebut mampu meladeni perlawanan ikan 2 kg sekalipun. Tergantung kualitas dari reel itu sendiri.

3. Perhatikan Ukuran dan Bahan Spool


Spool berfungsi sebagai tempat dimana senar digulung, semakin besar ukuran spool tentunya semakin panjang pula senar yang bisa digulung. Selain itu spool juga berfungsi sebagai panahan senar.

Kebanyakan Reel pancing memiliki spool yang terbuat dari aluminium anodized atau Grafit. Sehingga spool akan lebih ringan dan nyaman saat dipakai. Sedangkan bahan alumunium memiliki daya tahan dan kekuatan yang lebih besar.

Saat ini ada juga reel dengan spool model long cast spool yang lebih dangkal namun panjang. Bentuk spool yang panjang akan mengurangi gesekan senar sehingga mengurangi resiko putus senar.

4. Perhatikan Kualitas Drag System Reel Pancing

ultralightangler.com

Sistem drag pada Reel merupakan aspek penting pada reel tersebut. Drag mempunyai peranan memberikan perlawanan pada ikan selama fight dan membiarkan senar keluar saat ikan terus melawan. Dengan sistem drag yang halus dan berkualitas akan memperkecil resiko senar putus saat strike. Pastikan reel yang anda pilih mempunyai drag yang mulus dan halus. Kalian bisa mencobanya dengan memutar kedepan atau kebelakang.

Pada Reel Spinning terdapat dua jenis drag yaitu drag depan dan belakang. Front drag / Drag depan umumnya memiliki kinerja dan daya tahan lebih baik dibandingkan drag belakang. Namun kurang efektif saat fight dengan ikan besar.

Untuk teknik Popping sebaiknya gunakan drag tinggi diatas 10 kg. Hal tersebut dimaksudkan untuk mencegah ikan lari dan masuk kedalam karang.

5. Perbandingan Gear Ratio yang terdapat pada Reel Pancing


Gear rasio merupakan perbandingan berapa banyak putaran per satu putaran handle. Misalnya Gear Ratio 3:1, artinya Spool akan berputar sebanyak 3 kali setiap anda memutar handle/pegangan.

Sekarang banyak sekali reel yang mempunyai gear ratio yang tinggi sampai 6:1 namun pastinya harganya juga sepadan. Sebaiknya gunakan saja reel dengan gear ratio sedang antara (4:1 - 4.5:1)

6. Pilih Reel Pancing dengan Komponen Ball Bearing lebih banyak

Ball bearings berada didalam reel yang berfungsi untuk kelancaran dan stabilitas reel. Lebih banyak jumlah Ball Bearing tentu putaran reel akan lebih halus. Pilih reel dengan minimal 4 ball bearings saya rasa sudah cukup.

7. Adanya fitur Anti Reverse Handles pada Reel Pacing

Fitur Anti Reverse akan membuat reel lebih sempurna. Yang fungsinya handle tidak akan berputar balik yang artinya set hook lebih kuat. Bila reel yang tersebut masih ada putaran balik sebaiknya cari jenis reel lainnya.

Itulah Tips dan Cara memilih Reel Pancing yang perlu anda ketahui sebelum membeli senar.


Demikianlah Artikel TIPS - 7 Tips Memilih Reel Spinning Yang Bagus Untuk Pemula- cara mancing ikan yang benar

Sekian Kunci gitar TIPS - 7 Tips Memilih Reel Spinning Yang Bagus Untuk Pemula- cara mancing ikan yang benar, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Chord gitar lagu kali ini.

Anda sedang membaca artikel TIPS - 7 Tips Memilih Reel Spinning Yang Bagus Untuk Pemula- cara mancing ikan yang benar dan artikel ini url permalinknya adalah https://mancingiklanbesar.blogspot.com/2018/05/tips-7-tips-memilih-reel-spinning-yang.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.

1 Response to "TIPS - 7 Tips Memilih Reel Spinning Yang Bagus Untuk Pemula- cara mancing ikan yang benar"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel